Tim Penilai Adipura Tinjau Lingkungan Kantor Diskominfo Kukar

TENGGARONG, KTV – Tim Penilai Penghargaan Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI, didampingi Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Kalimantan Timur serta DLHK Kutai Kartanegara, melakukan kunjungan ke Kantor Diskominfo Kukar pada Kamis (11/9/2025). Peninjauan difokuskan pada kebersihan, pengelolaan sampah, hingga keberadaan ruang terbuka hijau di area kantor yang berlokasi di Jalan Pahlawan I, Kelurahan Timbau, Tenggarong.

Kedatangan tim penilai disambut oleh Kasubag Umum, Ketatalaksanaan, dan Kepegawaian Diskominfo Kukar Maulida Savitri, Kepala Bidang Aplikasi Informatika (Aptika) Ery Hariyono, bersama jajaran staf.

Menurut Maulida, kegiatan ini menjadi kesempatan penting untuk memperlihatkan komitmen Diskominfo Kukar dalam menjaga lingkungan kerja yang bersih, rapi, dan nyaman.
“Kami sangat mengapresiasi kunjungan tim penilai. Bagi kami, kebersihan kantor bukan hanya untuk penilaian, tetapi sudah menjadi budaya kerja sehari-hari. Hal ini juga sebagai bentuk dukungan terhadap program Adipura yang dicanangkan pemerintah,” terangnya.

Lebih lanjut ia menyebutkan, penilaian ini diharapkan mampu memberikan hasil positif dan semakin memperkuat kepedulian pegawai terhadap lingkungan. “Kolaborasi lintas instansi sangat diperlukan untuk mewujudkan lingkungan yang sehat, asri, dan berkelanjutan. Semoga ini menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus peduli terhadap kebersihan,” tutupnya.

Related Post

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top