JAKARTA, KTV – Sekretaris Jenderal Pengurus Pusat Perbasi, Nirmala Dewi, menyampaikan rasa bangga atas keberhasilan tim nasional bola basket 3×3 putri Indonesia menjuarai SEABA U-17 3×3 Cup 2025 yang digelar di Singapura pada 27–28 September.
Menurutnya, raihan gelar pada edisi perdana turnamen kawasan Asia Tenggara itu menunjukkan pembinaan basket 3×3 di Tanah Air semakin berkembang. “Terima kasih kepada para pemain, pelatih, serta semua pihak yang telah berkontribusi hingga timnas putri mampu menorehkan sejarah,” ujarnya di Jakarta, Senin.
Sepanjang kompetisi, skuad muda Indonesia tampil perkasa dengan catatan tak terkalahkan dalam tujuh laga. Pada fase grup, mereka sukses menumbangkan Vietnam, Singapura, Laos, Malaysia, dan Thailand. Di semifinal, Indonesia kembali mengatasi perlawanan tuan rumah Singapura dengan skor ketat 18-17. Puncaknya, gelar juara diraih usai menundukkan Thailand di laga final.
Prestasi semakin manis dengan terpilihnya Ni Kadek Winda Sandia Kanita sebagai Most Valuable Player (MVP). Nirmala menilai penghargaan tersebut mencerminkan kerja keras kolektif tim sekaligus kualitas individu pemain.
Sementara itu, tim putra U-17 harus puas finis di posisi keempat. Meski mencatat enam kemenangan beruntun di babak penyisihan, Garuda Muda kalah tipis 18-19 dari Thailand di semifinal dan kembali takluk 17-21 dari Malaysia dalam perebutan peringkat tiga.