Sahur On The Road, Wabup Kukar Santap Sahur Bersama Warga Desa Batuah

TENGGARONG, KTV– Wakil Bupati Kutai Kartanegara, H Rendi Solihin, melaksanakan kegiatan Sahur On The Road (SOTR) di halaman Kantor Desa Batuah, Kecamatan Loa Janan, Jumat dini hari (21/3/2025). Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk kebersamaan dan keakraban antara pemerintah daerah dan masyarakat di bulan Ramadan.

Mengusung tema “Sahur Nyatu Disini”, acara berlangsung meriah dengan berbagai hiburan seperti live musik akustik, permainan seru, serta penampilan dari selebgram Ambo Nai dan rekan-rekannya yang mengundang gelak tawa warga.

Kepala Desa Batuah, Abdul Rasid, menyampaikan bahwa kegiatan ini sekaligus menjadi wujud janji Wakil Bupati yang sebelumnya pernah berkomitmen menghadirkan Ambo Nai ke desanya.

“Kegiatan ini menunjukkan perhatian pak wakil kepada warga Batuah, sekaligus mempererat silaturahmi di bulan suci Ramadan,” ungkap Abdul Rasid.

Wabup Rendi dalam kesempatan itu menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat warga dan berharap kegiatan tersebut membawa keberkahan bagi semua. Ia juga meminta doa dari masyarakat agar bisa terus diberi kekuatan dalam menjalankan tugas dan menyelesaikan program-program pembangunan yang telah dirancang.

Rendi sempat berdialog langsung dengan warga dan menyampaikan keinginannya untuk kembali menggelar pesta rakyat di Desa Batuah.

“Kalau nanti ada acara syukuran atau pesta rakyat di sini, maunya warga dihibur siapa? Boleh usul ya,” katanya sambil tersenyum.

Ia menegaskan bahwa kehadirannya bersama jajaran bukan sekadar menjalankan agenda Ramadan, tetapi juga memastikan bahwa program-program yang dijanjikan dalam Kukar Idaman benar-benar menyentuh dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

“Kami ingin pembangunan infrastruktur, layanan publik, dan peningkatan ekonomi masyarakat benar-benar berjalan dan berdampak langsung,” ujarnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Loa Janan Heri Rusnadi, unsur Forkopimcam, tokoh masyarakat, serta warga yang antusias mengikuti seluruh rangkaian acara hingga sahur bersama berlangsung penuh kehangatan.

Related Post

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top